Sabtu, 18 Februari 2017

Tugas PKN Smt.1 STITMA



Nama                         : SITI ASROFI KHUNAINAH
Jurusan/Kelas         : PAI (STIQ) / 1 E
Mata Kuliah              : PKN

T U G A S
            SOAL
1.       Cita-cita apakah yang hendak dicapai oleh bangsa dan Negara?
2.      Berikan contoh cita-cita yang telah dicapai oleh Bangsa Indonesia saat ini, dan cita-cita apakah yang masih belum tercapai? Mengapa?
3.       Apa yang dilakukan Negara untuk mewujudkan cita-cita bangsa Indonesia?
4.      Menurut anda, Adakah sebagian rakyat yang tidak sepakat terhadap pencasila? Mengapa mereka tidak sepakat?
5.      Apa yang harus kita lakukan ketika menemui orang yang tidak sepakat terhadap pancasila?

JAWAB
1.       Cita-cita bangsa Indonesia ialah ingin mewujudkan suatu Negara yang merdeka, bersatu, berdaulat, adil dan makmur. Hal ini tercantum dalam Alenia II Pembukaan UUD 1945.
Selanjutnya terjabar dalam Alenia IV yaitu melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia, memajukan kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan bangsa dan ikut melaksanakan ketertiban dunia yang berdasar kepada perdamaian abadi dan keadilan social.
2.      Salah satu cita-cita yang telah dicapai adalah melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia. Contohnya adalah upaya pemerintah dalam membentuk pertahanan yang kokoh. Bukan hanya dalam kemiliteran, pemerintah juga melakukan perlindungan terhadap kebudayaan masyarakatnya.
Sedangkan cita-cita yang belum dicapai adalah memajukan kesejahteraan umum. Karena masih banyak masyarakat miskin yang luput dari perhatian pemerintah. Meski sudah ada kebijakan yang dibuat seperti BOS, BLT, Subsidi rakyat miskin, dan lain-lainnya, itupun hanya dinikmati sebagian masyarakatnya saja.
Pemerintah seharusnya lebih cermat dan bijak dalam menangani permasalahan tersebut agar lebih tepat sasaran.

3.      Upaya dalam mewujudkan cita-cita bangsa:
a.      Adanya suatu tujuan dan landasan perjuangan bangsa yang mampu mempersatukan seluruh bangsa.
b.      Adanya kemampuan untuk melihat, mengenal, dan menyadari segala bentuk AGHT (Ancaman, Gangguan, Hambatan, dan Tantangan)
c.       Kemampuan dan tekat yang kuat untuk mengatasi segala bentuk AGHT
d.      Adanya strategi Nasional yang mewujudkan kerangka dan arah gerak perjuangan Bangsa Indonesia.
e.      Adanya mekanisme yang tepat untuk melaksanakan strategi Nasional.
f.        Adanya pemerintahan yang bersih dan berwibawa serta berkeadilan social yang dapat dinikmati oleh rakyat banyak.
4.      Ada, menurut saya, sila-sila dalam pancasila masih ada sedikit permasalahan dalam pengamalannya. Contoh saja sila kedua, Kemanusiaan yang adil dan beradab, sering kita lihat di berita, hukum ketidak adilan, diskriminasi, pemerkosaan, pembunuhan, dimana letak adil dan beradabnya? rakyat miskin yang mencuri semangka pun seolah-olah dicampakan dan dihukum lebih berat dibanding para koruptor yang seenaknya memakan uang Negara dengan bebas?
Pemerkosaan dan pembunuhan yang marak di Indonesia juga menjadi momok menakutkan bagi masyarakat, mungkin kurangnya penanganan dari pihak berwajib, dan kurang tegaknya hukum di Indonesia juga menjadi masalah.
5.      Mungkin dengan memperbanyak ruang berdialog antar komunitas dengan pemerintah, agar aspek keadilan dan samarata menjadi terpenuhi. Dan bisa juga dengan memberikan penjelasan-penjelasan yang spesifik mengenai pancasila dan pengamalannya yang telah diimplementasikan dengan baik agar mereka yakin dan sepakat bahwa pancasila adalah harga final dan menjadi landasan serta dasar Negara Indonesia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar